Monday, March 24, 2014

Pengertian Bilangan Biner


Bilangan biner merupakan bagian dari sistem bilangan basis 2, di mana bilangan-bilangan dibentuk hanya dengan menggunakan angka 0 dan 1. Tidak seperti bilangan desimal yang merupakan sistem bilangan berbasis 10, sistem bilangan biner berbasis 2. Sistem bilangan ini dirancang oleh Pingala.

Sistem bilangan ini berfungsi sebagai dasar dari teknologi komputer modern. Bilangan biner digunakan untuk informasi biner dan juga satuan ukuran besarnya data. Bilangan biner digunakan sebagai satuan besar data dalam bentuk bit dan byte. 1 digit biner mewakili 1 bit, dan 8 digit biner mewakili 1 byte.


Pengertian Bilangan Biner - Apa itu Bilangan Biner?

Setiap digit pada bilangan biner mewakili pangkat dari angka 2 yang terus meningkat dari kanan ke kiri. Digit yang paling kanan mewakili 2 pangkat 0 (20). Digit selanjutnya mewakili 2 pangkat 1 (21), selanjutnya lagi mewakili 2 pangkat 2 (22), dan seterusnya.

Bilangan desimal 0 diwakili dengan bilangan biner '0', begitu juga dengan bilangan desimal 1 diwakili dengan bilangan biner '1'. Kedua bilangan 1 dan 0 tersebut tidak berubah. Bilangan desimal 2 diwakili sebagai bilangan biner '10', 3 sebagai '11', 4 sebagai '100', 5 sebagai '101', dan seterusnya.


Cara Mengubah Bilangan Desimal ke Biner

Mengubah bilangan desimal ke biner dapat dilakukan dengan terus-menerus membagi bilangan tersebut dengan 2 sampai bilangan tersebut habis (sampai hasil bagi yang didapat adalah 0). Sisa pembagian tiap dilakukannya pembagian diurutkan terbalik dari kanan ke kiri, urutan angka-angka 1 dan 0 tersebut akan membentuk bilangan biner dari bilangan desimal tersebut.

Agar dapat lebih mudah dimengerti, berikut contoh mengubah bilangan desimal 6 menjadi bilangan biner:

Pertama-tama bagi 6 dengan 2, sisa pembagian yang didapat adalah 0, hasil pembagian adalah 3. Pembagian 3 dengan 2 memberikan sisa bagi 1 dan hasil bagi 1. Mulai dari sisa bagi 1 yang terakhir ini, tambahkan sisa bagi sebelumnya secara terurut, sehingga didapat bilangan biner '110'. Bilangan biner '110' merupakan representasi bilangan biner dari bilangan desimal 6.

6 ÷ 2 = 3 (sisa 0) ---> bilangan biner = '0'
3 ÷ 2 = 1 (sisa 1) ---> bilangan biner = '10'
1 ÷ 2 = 0 (sisa 1) ---> bilangan biner = '110'



Cara Mengubah Bilangan Biner ke Desimal

Mengubah bilangan biner menjadi bilangan desimal dapat dilakukan dengan mengalikan masing-masing digit dengan 2 pangkat bilangan tertentu, bilangan yang menjadi pangkat dari angka 2 tersebut ditentukan sesuai dengan posisi digit tersebut. Digit biner paling kanan dikalikan dengan 20, digit kedua dari kanan dikalikan dengan 21, dan seterusnya. Agar dapat lebih mudah dimengerti, berikut contoh mengubah bilangan biner '101' menjadi bilangan desimal.

Menghitung bilangan desimal dari bilangan biner '101':
  • Digit paling kanan = 1, dikalikan dengan 20
  • Digit kedua dari kanan = 0, dikalikan dengan 21
  • Digit ketiga dari kanan = 1, dikalikan dengan 22

Bilangan desimal dari biner '101':
= (1×22) + (0×21) + (1×20)
= (1×4) + (0×2) + (1×1)
= 4 + 0 + 1
= 5



Tabel Bilangan Biner

Bilangan DesimalBilangan Biner
000000000
100000001
200000010
300000011
400000100
500000101
600000110
700000111
800001000
900001001
1000001010
1100001011
1200001100
1300001101
1400001110
1500001111
1600010000
1700010001
1800010010
1900010011
2000010100
2100010101
2200010110
2300010111
2400011000
2500011001
2600011010
2700011011
2800011100
2900011101
3000011110
3100011111
3200100000
3300100001
3400100010
3500100011
3600100100
3700100101
3800100110
3900100111
4000101000
4100101001
4200101010
4300101011
4400101100
4500101101
4600101110
4700101111
4800110000
4900110001
5000110010
5100110011
5200110100
5300110101
5400110110
5500110111
5600111000
5700111001
5800111010
5900111011
6000111100
6100111101
6200111110
6300111111
6401000000
6501000001
6601000010
6701000011
6801000100
6901000101
7001000110
7101000111
7201001000
7301001001
7401001010
7501001011
7601001100
7701001101
7801001110
7901001111
8001010000
8101010001
8201010010
8301010011
8401010100
8501010101
8601010110
8701010111
8801011000
8901011001
9001011010
9101011011
9201011100
9301011101
9401011110
9501011111
9601100000
9701100001
9801100010
9901100011
10001100100
10101100101
10201100110
10301100111
10401101000
10501101001
10601101010
10701101011
10801101100
10901101101
11001101110
11101101111
11201110000
11301110001
11401110010
11501110011
11601110100
11701110101
11801110110
11901110111
12001111000
12101111001
12201111010
12301111011
12401111100
12501111101
12601111110
12701111111
12810000000
12910000001
13010000010
13110000011
13210000100
13310000101
13410000110
13510000111
13610001000
13710001001
13810001010
13910001011
14010001100
14110001101
14210001110
14310001111
14410010000
14510010001
14610010010
14710010011
14810010100
14910010101
15010010110
15110010111
15210011000
15310011001
15410011010
15510011011
15610011100
15710011101
15810011110
15910011111
16010100000
16110100001
16210100010
16310100011
16410100100
16510100101
16610100110
16710100111
16810101000
16910101001
17010101010
17110101011
17210101100
17310101101
17410101110
17510101111
17610110000
17710110001
17810110010
17910110011
18010110100
18110110101
18210110110
18310110111
18410111000
18510111001
18610111010
18710111011
18810111100
18910111101
19010111110
19110111111
19211000000
19311000001
19411000010
19511000011
19611000100
19711000101
19811000110
19911000111
20011001000
20111001001
20211001010
20311001011
20411001100
20511001101
20611001110
20711001111
20811010000
20911010001
21011010010
21111010011
21211010100
21311010101
21411010110
21511010111
21611011000
21711011001
21811011010
21911011011
22011011100
22111011101
22211011110
22311011111
22411100000
22511100001
22611100010
22711100011
22811100100
22911100101
23011100110
23111100111
23211101000
23311101001
23411101010
23511101011
23611101100
23711101101
23811101110
23911101111
24011110000
24111110001
24211110010
24311110011
24411110100
24511110101
24611110110
24711110111
24811111000
24911111001
25011111010
25111111011
25211111100
25311111101
25411111110
25511111111